DISKON HINGGA 60% + EXTRA DISKON 10% UNTUK ORDER HARI INI

Konfirmasi Pembayaran

Lainnya

Tentang Kami

Apa itu Amplifier : Penguat Daya ~ Audiophile

10 Mar 2019

Dilihat : 9863

Apa itu Amplifier : Penguat Daya ~ Audiophile

Dalam kesempatan kali ini saya akan membahas artikel tentang apakah kita butuh amplifier untuk earphone atau headphone kita.
Saya sendiri sering sekali mendapatkan pertanyaan seperti  butuhkah saya membeli amplifier untuk earphone saya.

Apa itu Amplifier ?

Pertama-tama kita harus tahu definisi amplifier itu apa, sesuai namanya, amplifier digunakan untuk mengangkat frekuensi frekuensi dalam earphone. misalkan earphone yang tadinya midnya kurang, mungkin saja jika memakai amplifier midnya kan terasa meningkat. Dan biasanya para audiophile menggunakan amplifier untuk mengangkat frekuensi earphone yang powernya besar, seperti audeze, audio-technica dan Sennheiser. Sebenarnya headphone tersebut dapat digunakan di Android, tetapi suaranya tidak akan maksimal, dan kebanyakan suaranya akan terpendam karena power yang dikeluarkan oleh Android tidak sebanyak power yang dikeluarkan oleh mixer Studio, disitulah amplifier dibutuhkan. kebanyakan pengguna audio portable ingin headphone berkualitas bagus tetapi tidak ingin membawa komputer atau mixer yang bisa mengangkat suara headphone high-end.
Pada akhirnya mereka membeli sebuah amplifier portable amplifier ini sudah banyak variannya dari amplifier besar hingga amplifier yang portable, kisaran harga sebuah amplifier biasanya berkisar antara Rp500.000 sampai 20 juta sekalipun. Kembali ke pertanyaan awal apakah saya membutuhkan amplifier, jawabannya cukup simpel.

Apa saja yang harus diperhatikan ketika akan membeli Amplifier ?

Kekuatan Driver Headphone / EarPhone / EarBud

Mungkin banyak yang bertanya apa itu kekuatan driver, begini penjelasannya jikalau headphone atau earphone dipasangkan dengan amplifier bagus sekalipun, jika driver headphone atau earphone tersebut terlalu ketinggalan jaman ataupun kekuatan driver nya sudah maksimal walaupun tanpa amplifier, peningkatan suara bisa terbilang sedikit.

Kebutuhan Amplifier Untuk Suara

Selain meningkatkan frekuensi karakter amplifierpun terbilang cukup  banyak ada yang menambah bass, mid, high. Jika earphone bass seperti audio Technica im50 atau beats Pro, dipasangkan dengan amplifier yang menambah bass itu bisa menjadi bumerang, mengapa? Karena jika earphone bass ditambah bass boost dari amplifier suaranya akan terlalu banyak bass, dan frekuensi lain akan tertutupi oleh bass tersebut. Sebaliknya jika earphone high yang kebanyakan kurang bass dipasangkan dengan amplifier bass akan menjadi pasangan yang sangat cocok, karena amplifier tersebut tidak akan mengurangi frekuensi earphone tersebut dan hanya menambahkan bassnya saja.

Kebutuhan Amplifier Untuk Fungsi

Ada juga amplifier yang menyatu dengan dac (digital analog converter) khusus amplifier ini fungsinya bisa terbagi menjadi dua yaitu menjadi amplifier dan menjadi dac biasanya amplifier ini relatif lebih mahal daripada amplifier biasa walaupun kualitas suara yang dikeluarkan sama.


04 41 30
Jam Menit Detik
Logo Rumah Komunitas
Chat With 6281222086355